Fakta Menarik Mengenai Khasiat Blewah Untuk Kesehatan

Fakta Menarik Mengenai Khasiat Blewah Untuk Kesehatan perlu kamu ketahui informasinya, dan berikut ulasan lengkapnya secara detail yang akan saya bahas di kesempatan kali ini.

Fakta Menarik Mengenai Khasiat Blewah Untuk Kesehatan
Lintas Informasi Kesehatan > Blewah merupakan tumbuhan penghasil buah yang banyak digunakan sebagai minuman penyegar di Asia Tenggara, selain timun sari dan kolang kaling. Blewah umumnya berbentuk bulat lonjong, dengan kulit berwarna jingga terang dengan bercak kehijauan.

Dalam blewah terdapat kandungan gizi seperti vitamin A dan C. Vitamin A pada blewah dipercaya mampu menyehatkan indera penglihatan kita, karena kandungan vitamin A nya yang sangat tinggi pada buah blewah itu sendiri. Disamping bagus untuk menyehatkan mata, Vitaman A pada blewah juga ternyata mampu memelihara kesehatan kulit, mencegah penuaan dini, serta mampu menurunkan resiko terkena penyakit paru-paru seperti emfisema.

Sedangkan vitamin C bermanfaat untuk membantu sintesis kolagen, juga berkhasiat dalam menjaga kesehatan mulut dan gusi. Tingginya vitamin C pada buah blewah juga dipecaya mampu menurunkan tekanan darah, mencegah pembekuan darah dan memperkuat dinding kapiler, serta mampu menurunkan kolesterol (LDL) dalam darah, sehingga dapat menjaga kesehatan kardiovaskular.

Selain terdapat vitamin A dan C, ternyata didalam blewah juga mengandung folat yang sangat tinggi yang dapat membantu Anda dalam menjaga dan memproduksi sel-sel baru, yang penting bagi wanita hamil demi kesehatan ibu dan pertumbuhan janin.

Blewah juga mempunyai kemampuan sebagai penenang saat stres. Hal ini karena blewah kaya akan kalium yang bisa menormalkan detak jantung ketika Anda cemas atau takut serta dapat meningkatkan pasokan oksigen ke otak yang membuat Anda lebih bisa tenang dalam berpikir. Oleh sebab itu, Anda bisa merasa lebih santai dan fokus kembali.

Itulah Fakta Menarik Mengenai Khasiat Blewah Untuk Kesehatan yang bisa kami bagikan, semoga bermanfaat :) Baca Juga : Fakta Menarik Mengenai Khasiat Seledri Untuk Kesehatan.

0 Response to "Fakta Menarik Mengenai Khasiat Blewah Untuk Kesehatan"

Posting Komentar